Skip to main content

Posts

Showing posts from November, 2012

Mengenang Bapak

Mohammad Ali Zakaria, bapak saya, guru dan sahabat. Seorang yang sangat sederhana, perhatian dengan keluarga, dan selalu mengajarkan kepada kami anak-anaknya untuk belajar dan menuntut ilmu. Bapak lahir di Makale, Tana Toraja, sebuah kota kecil 310 km dari Makassar ibu kota propinsi Sulawesi Selatan, pada 14 September 1937. Beliau lulus SD dan SMP di Makale dan menamatkan SMA nya di Makassar. Bapak menyelesaikan kuliahnya di UI Jakarta. Beliau kemudian bekerja sebagai pegawai negeri di Departemen Kesehatan. Bagi saya bapak adalah seorang pegawai negeri yang pejuang. Ketika kecil kami beternak ayam petelur, sedikit demi sedikit sampai jumlahnya sekitar 500 ekor. Setiap pagi sebelum ia berangkat kerja dan kami belum berangkat sekolah ia mengajari kami memberi makan ayam-ayam itu. Dan siangnya sepulang kerja ia mengajari kami mengambil telurnya. Di awal-awal kami mengantarkan telur-telur ayam itu ke warung-warung dekat rumah setiap pulang sekolah, belakangan orang-oran...